Khatrina Lintang Rahayu, Mahasiswa Berprestasi Prodi PAK 2023

Khatrina Lintang Rahayu terpilih sebagai mahasiswa berprestasi prodi PAK tahun 2023. Tidak hanya tembus di IPK 3,60 tetapi juga berprestasi  dalam karya ilmiah dan spiritualitas dalam kehidupan bersama di kampus selama empat tahun.

Tak terasa perjalanan mahasiswa STT Moria di program Sarjana Teologi berakhir dengan masa akademik yang emosional dan membanggakan. Perjalanan empat tahun penuh perjuangan dan tahun-tahun sulit pasca dampak COVID-19 tidak menyurutkan keinginan belajar  di STT Moriah.

Rektor STT Moriah, Dr. Antonius Missa dalam sambutannya mengajak para mahasiswa untuk terus berjuang dalam pelayanan dan maju percaya  kepada Tuhan untuk masa depan.  Kaprodi PAK, Dwici Manik mengajak para lulusan untuk menjadi berkat di tempat dimana mereka berada dan menjalankan pendidikan Kristen dalam kehidupan mereka.

Acara Yudisium yang penuh dengan kekelargaan sambil  foto-foto bersama dengan para dosen dan sesama mahasiswa  dengan ramah tamah. Acara puncak STT Moriah tahun 2023  adalah wisuda STT Moriah  pada tanggal 26 Agustus 2023 di Hotel Atria Gading Serpong yang akan mewisuda 5 program studi secara bersama dari program sarjana, magister dan doktoral.

Open chat
Butuh bantuan?
Salom, STT Moriah menerima mahasiswa baru program S1 (PAK & Teologi), S2 (PAK & Teologi) dan S3 (Teologi). Silahkan hubungi kami.