Pada Rabu, 13 November 2024, tim pimpinan Sekolah Tinggi Teologi Moriah melakukan kunjungan ke Kampus STFT Jakarta. Tim STT Moriah yang hadir terdiri dari Dr. Antonius Missa (Ketua STT Moriah), Jenry E. C. Mandey, Ph.D. (Wakil Ketua I), Clarissa Maya Devi,S.E., M.Ak. (Wakil Ketua II), Dr. Josapat Bangun (Wakil Ketua III), serta beberapa perwakilan lainnya, yakni: LPPM, UPMI, Bd. Administrasi, dan Bg. Umum. Kunjungan ini disambut hangat oleh Pdt. Justitia Vox Dei Hattu, Th.D. (Wakil Ketua Bidang Relasi Publik), Pdt. Rahel Sermon Harapani Daulay, D.W.S. (Wakil Ketua Bidang Kemahasiswaan), Pdt. Indah Sriulina Ginting, M.Th., M.A. (Kepala Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat), Sdr. Renny Mawarni Tobing, S.I.Kom. (Kepala Bagian Administrasi Institusi), dan beberapa staf lainnya dari STFT Jakarta.

Tujuan utama kunjungan ini adalah untuk melakukan benchmarking dalam rangka mempelajari dan membandingkan sistem penjaminan mutu serta instrumen akreditasi yang diterapkan oleh STFT Jakarta. Fokus utama yang dibahas mencakup berbagai aspek penting seperti sumber daya manusia, kemahasiswaan, sarana dan prasarana, keuangan, serta penelitian. Kunjungan ini mencerminkan semangat kolaborasi antara STT Moriah dan STFT Jakarta, yang saling mendukung dalam upaya memajukan pendidikan teologi di Indonesia.
